Pada hari Senin, 10 November 2025, SMA Negeri 1 Jember melaksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan yang berlangsung dengan khidmat di halaman sekolah. Upacara ini mengangkat tema “Pahlawanku Teladanku: Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”, sebagai bentuk penghormatan dan refleksi atas jasa para pahlawan bangsa yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.


Bertindak sebagai pembina upacara, Ibu Dieta Hanurani, S.S., menyampaikan amanat mengenai pentingnya meneladani semangat perjuangan, keberanian, dan keikhlasan para pahlawan. Beliau menegaskan bahwa perjuangan pada masa kini tidak lagi dilakukan dengan senjata, melainkan melalui semangat belajar, kedisiplinan, integritas, serta kontribusi nyata dalam kehidupan bermasyarakat.


Melalui momentum peringatan Hari Pahlawan ini, seluruh peserta didik diajak untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air, menghargai pengorbanan para pahlawan, dan meneguhkan tekad untuk menjadi generasi muda yang berkarakter, berprestasi, serta mampu membawa perubahan positif bagi bangsa. Pelaksanaan upacara berlangsung tertib, penuh kekhidmatan, dan mencerminkan nilai nasionalisme yang kuat.

Dengan demikian, SMA Negeri 1 Jember berharap bahwa nilai-nilai kepahlawanan tidak hanya menjadi slogan, tetapi juga dapat diimplementasikan dalam tindakan nyata dalam kehidupan sehari-hari.



Tulis Komentar